Bupati Situbondo Rencanakan Audisi Eselon Dua, Mantan Dewan Komentari

Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo merencanakan audisi eselon dua. Kemungkinan kegiatan tersebut dilaksanakan setelah lebaran

Mar 10, 2025 - 18:35
Mar 10, 2025 - 18:59
 0
Bupati Situbondo Rencanakan Audisi Eselon Dua, Mantan Dewan Komentari
Tolak Atin (kiri), pria yang sempat menjabat sebagai Anggota DPRD Situbondo dua periode. (Foto: Istimewa)

NARASINEWS.ID - Bupati Situbondo Yusuf Rio Wahyu Prayogo merencanakan program menarik, yakni audisi eselon dua. Di mana pria yang akrab dipanggil Mas Rio ini dalam akun media sosialnya menyatakan bahwa kegiatan tersebut akan digelar setelah lebaran.

Audisi esolon dua tersebut kemungkinan terbuka. Masyarakat bisa menyaksikan langsung via online.

Kepada Narasinews.id, Mas Rio mengatakan bahwa kegiatan audisi eselon dua tersebut masih dirumuskan. 

"Masih dirumuskan," ungkap Mas Rio melalui pesan WhatsApp-nya pada Sabtu (8/3/2025).


Mantan DPRD Komentari Program Keterbukaan Mas Rio

Rencana audisi eselon dua tersebut mendapat perhatian banyak pihak. Tak hanya birokrat di lingkungan Pemkab Situbondo, namun pihak lain seperti mantan Anggota DPRD Situbondo juga memberikan perhatian.

Misalnya H. Tolak Atin. Mantan Anggota DPRD Situbondo yang sempat menjabat hingga dua periode ini mengatakan bahwa program tersebut sangat bagus. Dengan adanya audisi tersebut diharap bisa diketahui kapasitas pimpinan OPD atau pimpinan bidang bisa diketahui.

"Dia tidak hanya menguasi secara teknis, tapi secara leader bagaimana? Kemampuannya leadernya bagaimana. Sehingga dia sebagai leader (sebagai pemimpin) dia juga harus menguasai kapasitas masing-masing personal di OPD yang dipimpinnya.  Sehingga dia menjadi tim yang solid," ujar pria yang pernah menjabat DPRD hingga dua periode ini.

Dalam kepemimpinan tersebut juga harus harus tercipta mainset bukan hanya untuk memajukan OPD, namun untuk memajukan pemerintah Kabupaten Situbondo. "Secara internal dia (harus) mampu memotivasi kepada bawahannya, secara eksternal dia mampu bersinergi dengan OPD lain untuk mencapi sebuah tujuan pemerintah daerah. Untuk menyukseskan visi misi," tuturnya.

Karena itu Mas Rio menurut H Tolak dalam audisi tersebut harus mampu melihat kompetensi yang bersangkutan dari sisi kepemimpinan dan bidang yang dipimpin.

Kualitas Pimpinan OPD dan Pentingnya Audisi 

Menurut H. Tolak, audisi penting dilakukan untuk memunculkan potensi terpendam yang dimiliki. Namun muncul tidaknya kompetensi yang dimiliki tergantung pimpinan tertinggi. 

"Gak tahu nanti seperti apa Mas Rio ini mengeluarkan potensi-potensi Kepala Dinas yang ada. Dari masing-masing Kepala Dinas yang ada itu kompetensinya di bidang apa. Jadi linier menjadi sesuatu yang niscaya," ucapnya.

Karena bagi H Tolak, kegagalan yang terjadi bukan karena kebodohan. Namun karena ketidaklinieran antara keilmuan dan penugasan di bidang tersebut.

"Dia misalnya sudah paham di bidang pertanian, tetapi dia ditempatkan di bidang pendidikan. Dia tidak tahu sama sekali di bidang pendidikan. Maka itu akan menimbulkan suatu kegagalan," ucapnya.

Bahkan jika hal demikian terjadi bukan menyelesaikan masalah, akan tetapi malah menciptakan masalah. 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow