Sebabkan Kerusakan dan Bahayakan Keselamatan, Warga Kalsel Tuntut Penghentian Aktivitas Truk Batubara Lewati Jalan Umum

Tuntutan tersebut menurut mereka harus segera ditindaklanjuti dan direalisasikan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan,karena adanya aktivitas truk batubara tersebut dinilai telah menyebabkan kerusakan infrastruktur serta membahayakan pengguna jalan.

Apr 18, 2025 - 18:06
 0
Sebabkan Kerusakan dan Bahayakan Keselamatan, Warga Kalsel Tuntut Penghentian Aktivitas Truk Batubara Lewati Jalan Umum
Koordinator aksi, Aliansyah juga menilai aktivitas truk tambang tersebut telah memicu berbagai persoalan, mulai dari rusaknya jalan nasional, peningkatan polusi udara, kebisingan ekstrem, hingga kecelakaan lalu lintas yang kian sering terjadi.Foto istimewa

Narasinews.id, JAKARTA - Tuntut penghentian aktivitas truk batubara yang melintas di Jalan Nasional Kalimantan Selatan.Aliansi masyarakat dari lima kabupaten di kawasan Banua Anam melakukan aksi unjuk rasa serta audensi dengan Gubernur Kalimantan Selatan.

Tuntutan tersebut menurut mereka harus segera ditindaklanjuti dan direalisasikan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan,karena adanya aktivitas truk batubara tersebut dinilai telah menyebabkan kerusakan infrastruktur serta membahayakan pengguna jalan.

Koordinator aksi, Aliansyah juga menilai aktivitas truk tambang tersebut telah memicu berbagai persoalan, mulai dari rusaknya jalan nasional, peningkatan polusi udara, kebisingan ekstrem, hingga kecelakaan lalu lintas yang kian sering terjadi.

"Banyak warga menjadi korban kecelakaan akibat kondisi jalan yang hancur dan truk-truk tambang yang melaju tanpa kendali. Ini bukan lagi soal kerugian materi, tapi soal nyawa,” ucap Aliansyah pada media ini,Jum'at (18/4).

Pria yang sering disebut si raja demo ini juga mengungkapkan tuntutan penghentian aktivitas truk tambang batubara ini murni lahir dari jeritan warga yang tiap hari melihat jalan rusak, debu beterbangan, dan truk-truk besar melintas tanpa kendali.

" Tuntutan Ini bukan soal politik, ini soal keamanan dan keselamatan masyarakat,” tegasnya.

Aliansyah mengatakan selain tuntutan penghentian aktivitas angkutan truk batubara melintasi jalan nasional secara total.Pihaknya juga menyampaikan tuntutan lainnya yakni : meminta pembangunan jalur hauling khusus agar truk angkutan batubara tidak lagi menggunakan fasilitas jalan umum,meminta tanggung jawab atas kerusakan jalan dan dampak kesehatan masyarakat serta penindakan terhadap perusahaan tambang yang melanggar regulasi.

 " Kami minta Pemerintah Provinsi, kabupaten dan pihak-pihak terkait dengan hal ini, agar menindaklanjuti dan merealisasikan apa yang telah kami sampaikan, supaya banua kita ini tetap kondusif, " ucapnya.

Sementara itu menanggapi tuntutan masyarakat soal aktivitas angkutan batubara ini Gubernur Kalimantan Selatan, Haji Muhidin mengatakan pihaknya akan segera mencari solusi terkait permasalahan yang disampaikan masyarakat tersebut.

Pihaknya akan melakukan koordinasi intensif, terutama dengan Polda Kalsel, guna mencari solusi terbaik yang tidak merugikan masyarakat umum maupun kepentingan daerah.

"Kami paham keresahan masyarakat akibat dampak angkutan batubara, baik dari sisi keselamatan maupun kerusakan infrastruktur. Oleh karena itu, kita sedang menyusun langkah-langkah penegakan aturan agar operasional angkutan tersebut dapat dikendalikan dengan lebih ketat dan sesuai regulasi yang berlaku,” terang H. Muhidin.

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow