Harga Daging Ayam Tembus Rp45.000, Pasar Jadi Sepi
“Kalau kemarin – kemarin kan memang juga bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha. Namun ternyata hingga kini harganya masih tetap segitu. Bahkan bukan hanya daging ayam saya yang mengalami kenaikan harga, telur pun juga ikutan naik,” terang Ahmad
PROBOLINGGO, NARASINEWS.ID - Harga sejumlah kebutuhan pokok di Kabupaten Probolinggo masih terbilang tinggi. Di antaranya harga ayam di Pasar Baru, Jalan Panglima Sudirman, Kecamatan Kanigaran, Kabupaten Probolinggo. Pada Jumat (30/60/2023), harganya masih terpantau Rp45.000 per-kilogram.
Ahmad, salah seorang pedagang daging ayam di Pasar Baru mengatakan, tingginya harga daging ayam terjadi semenjak tiga hari lalu. Tepatnya 26 Juni 2023.
“Kalau kemarin – kemarin kan memang juga bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha. Namun ternyata hingga kini harganya masih tetap segitu. Bahkan bukan hanya daging ayam saya yang mengalami kenaikan harga, telur pun juga ikutan naik,” terangnya pada Jumat (30/6/2023).
Harga telur ayam sebelumnya hanya berkisar Rp28 ribu perkilogram, kini mencapai Rp38 ribu perkilogramnya. Akibat kenaikan harga tersebut, pengunjung Pasar Baru pun sedikit sepi ketimbang sebelumnya.
“Terutama untuk pembeli daging ayam sama telur mas, dua hari ini penghasilan saya turun drastis. Sebelumnya saya bisa menjual empat kilogram dalam sehari, kini hanya mampu menjual sebanyak dua kilogram saja dalam sehari,” ungkapnya.
Namun, berbeda dengan harga daging sapi. Hingga kini harganya masih terbilang stabil. Berkisar di Rp120 ribu perkilogram untuk daging berkualitas premium, dan Rp110 ribu untuk daging berkualitas standar.
Jupri, penjual daging sapi mengatakan bahwa Hari Raya Idul Adha tidak berdampak sama sekali terhadap penjualan. Dia mengaku penghasilannya masih tetap, tidak berkurang maupun bertambah.
“Kalau untuk penghasilan hasil jualannya, masih tetap seperti biasa mas. Masih ada saja yang beli daging. Kan kalau daging sapi ini, harganya masih terbilang stabil, beda dengan harga daging ayam maupun telur,” ucapnya. (*)
*Reporter: Raphel | Editor: Izzul Muttaqin
What's Your Reaction?