Awal Tahun 2023, Puluhan Personel Polres Gayo Lues Naik Pangkat
“Dalam sidang wanjak dewan pertimbangan karir, setiap personel yang akan naik pangkat dilakukan penelitian khusus dan pertimbangan. Apakah personel tersebut layak untuk diusulkan naik pangkat setingkat lebih tinggi dari yang sebelumnya atau tidak,” ujar Kapolres.
Narasinews.id, GAYO LUES - Di awal tahun 2023, sebanyak 30 Personel Polres Gayo Lues mendapatkan kenaikan pangkat. Upacara kenaikan pangkat tersebut digelar di Halaman Mapolres setempat, Senin (02/01/2023).
Dalam amanatnya, Kapolres Gayo Lues, AKBP Efrianza, menegaskan kenaikan pangkat bagi personel Polri bukanlah hadiah atau sesuatu hal yang mutlak diberikan kepada anggota. Akan tetapi kenaikan pangkat tersebut memerlukan pertimbangan yang cermat dalam sidang wanjak dewan pertimbangan karier.
“Dalam sidang wanjak dewan pertimbangan karir, setiap personel yang akan naik pangkat dilakukan penelitian khusus dan pertimbangan. Apakah personel tersebut layak untuk diusulkan naik pangkat setingkat lebih tinggi dari yang sebelumnya atau tidak,” ujar Kapolres.
Untuk itu, kenaikan pangkat yang diberikan kepada setiap personel Polri, merupakan suatu penghargaan yang diberikan pimpinan atas prestasi kerja dan pengabdian yang tulus serta dedikasi dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian.
“Kepercayaan pimpinan ini merupakan anugerah kepada rekan-rekan sekalian. Sehingga harus dapat dijaga dan dipertanggungjawabkan dalam pelaksanaan tugas sehari-hari,” pintanya.
Efrianza menekankan, kenaikan pangkat ini memiliki konsekuensi yang harus dilaksanakan. Diantaranya peningkatan kinerja, wawasan dan kecakapan, terutama tanggungjawab terhadap tugas kepolisian sesuai dengan job description masing-masing.
Selain itu, anggota Polri harus mampu menjadi suri tauladan bagi bawahannya. Sehingga kepercayaan pimpinan yang telah diberikan ini mempunyai makna dan bukan sekedar kenaikan pangkat secara rutinitas. "Untuk itu, saya mengucapkan selamat kepada personel Polres Gayo Lues yang mendapatkan kenaikan pangkat," pungkasnya.
Berikut daftar Personel Polres Gayo Lues yang mendapatkan kenaikan pangkat
1. Dari IPTU ke AKP satu Personel
2. Dari IPDA ke IPTU satu Personel
3. Dari AIPDA ke AIPTU satu Personel
4. Dari BRIPKA ke AIPDA 15 Personel
5. Dari BRIGPOL ke BRIPKA 10 Personel.
6. Dari BRIPDA ke BRIPTU 2 Personel.
*Reporter : Sumardi | Editor : Fathur Rozi
What's Your Reaction?