Tanah Liat Pembangunan Toll Probowangi Berserakan di Jalan, Puluhan Pengendara Terjatuh
"Ini saya juga terjatuh dan ketika saya menepikan kendaraan setelah terjatuh, malah ada tiga pengendara lain yang juga terjatuh," ujar Hasan
Narasinews.id, PROBOLINGGO – Material pembangunan Jalan Toll Probowangi yang berada di Desa Curah Sawo, Kabupaten Probolinggo, berserakan di jalan. Akibatnya puluhan pemotor jatuh tergelincir, ketika melintas di jalan Pantura tersebut.
Hasan, salah satu pemotor, mengaku kerap terjatuh saat melintas di jalan tersebut. "Ini saya juga terjatuh dan ketika saya menepikan kendaraan setelah terjatuh, malah ada tiga pengendara lain yang juga terjatuh," ujarnya, Jumat (17/2/2023).
Hasan mengatakan ketikan para pemotor banyak yang terjatuh, warga setempat langsung memberhentikan kendaran roda dua yang hendak melintas. Tujuannya untuk meminimalisir kejadian tersebut.
"Karena jika tidak, ya bisa terus terusan banyak yang jatuh. Memang tanah yang berserakan itu semacan seperti tanah liat, jadi ketika kena air bisa membuat jalan licin,” ucapnya.
Di lain sisi, Kanit Laka Polres Probolinggo, IPDA Aditya Wikrama, ketika dihubungi melalui telepon mengatakan pihaknya segera menerjunkan petugas patrolinya ke lokasi tersebut. "Siap monitor mas, kita hubungi kanit patroli dulu dan petugas yang berada di Pantai Bentar segera menuju TKP untuk meninjau secara langsung," bebernya
Diketahui hingga saat ini, petugas dari pihak kontraktor masih terus berupaya membersihkan tanah tersebut. "Ini kita sudah berada di lokasi dan terlihat petugas proyek masih terus berupaya membersihkan material tanah liat. Kita pihak kepolisian, khususnya Satlantas sudah melakukan tindakan pencegahan dengan memberikan teguran dan masukan kepada pengelola supaya dilakukan pembersihan terhadap lumpur yang ada di jalan," tegasnya.
Untuk itu, Aditya juga mengimbau pada pengguna jalan agar tetap selalu berhati-hati ketika melintas. "Ke depannya akan menjadi atensi dari pihak satlantas terkait pelaksanaan pembersihan tersebut guna menghindari kejadian yang tidak diinginkan dan demi keselamatan masyarakat pengguna jalan," tandasnya. (*)
*Reporter : Raphel | Editor : Fathur Rozi
What's Your Reaction?