Gelar Razia Pekat di Bukit Cinta Blangkejeren, Petugas Gabungan Amankan Enam Remaja
"Kegiatan ini dalam rangka menindaklanjuti laporan masyarakat yang resah karena ulah mereka," ujar AKP Zulfikar
Narasinews.id, GAYO LUES – Petugas gabungan yang terdiri dari TNI-Polri, Satpol-PP/WH menggelar razia penyakit masyarakat (Pekat) di Bukit Cinta Cafe Parahyangan, Kampung Penggalangan, Kecamatan Blangkejeren, Gayo Lues, Minggu (11/12/2022) dini hari.
Kasi Humas Polres Gayo Lues, AKP Zulfikar, mengatakan petugas berhasil menjaring enam remaja dalam operasi senyap tersebut. "Kegiatan ini dalam rangka menindaklanjuti laporan masyarakat yang resah karena ulah mereka," ujarnya.
Zulfikar menduga tiga pasangan remaja itu melakukan pelanggaran Syariat Islam di cafe tersebut. Sebab petugas menemukan satu botol Miras jenis anggur merah. "Merekan beserta barang bukti langsung kami bawa ke Mapolres Gayo Lues untuk penyelidikan lebih lanjut," tegasnya.
Adapun inisial enam tersebut antara lain K, jenis kelamin blaki-laki, alamat Kecamatan Terangun; M, jenis kelamin perempuan, alamat Kecamatan Terangun; AS, jenis kelamin laki-laki, alamat Kecamatan Terangun.
Berikutnya K, jenis kelamin perempuan, asal Kecamatan Rikit; M, jenis kelamin perempuan, alamat Kecamatan Rikit Gaib dan RD, jenis kelamin, asal Kecamatan Rikit. (*)
*Reporter : Sumardi | Editor : Fathur Rozi
What's Your Reaction?