Pemkab Jember Beri Bantuan Bibit Cabai dan Bawang Merah, Bupati Hendy : Tiga Minggu Sudah Bisa Panen
"Ini adalah bibit unggul ya. Jadi sudah bisa dipanen di usia tiga hingga satu bulan dari masa tanam," ujar Bupati Jember
Narasinews.id, JEMBER - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jember memberikan bantuan bibit cabai dan bawang merah serta Sarana Produksi (Saprodi) kepada masyarakat, Minggu (11/12/2022). Acara tersebut berlangsung di Jalan MT. Haryono, Gang Demak, Kelurahan Wirolegi, Kecamatan Sumbersari.
Kepada awak media yang hadir, Bupati Jember, Hendy Siswanto, menyampaikan ada sekitar 150 ribu bibit cabai dan bawang merah yang dibagikan secara gratis kepada masyarakat. "Ini adalah bibit unggul ya. Jadi sudah bisa dipanen di usia tiga hingga satu bulan dari masa tanam," ujarnya.
Lebih lanjut, orang nomor satu di Kota Tembakau ini mengatakan, dengan program tersebut diharapkan nantinya masyarakat tidak perlu membeli cabai dan bawang merah di pasar. Bayangkan bila semua yang diberi ini bisa panen dalam waktu yang sama dan ini bisa untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," tambahnya.
Sehingga Hendy optimis program ini bisa menakan angka inflasi daerah. Sebab menjelang perayaan Natal dan tahun baru (Nataru) biasa cenderung ada kenaikan harga kebutuhan bahan pokok.
"Selain itu, kami juga mengadakan pasar murah di tiga lokasi. Yakin Pasar Tanjung, Mangli dan Kreongan. Itu kami lakukan pada hari Senin, Selasa dan Sabtu selama bulan Desember ini," tegasnya. (*)
*Reporter : Fathur Rozi | Editor : Izzul Muttaqin
What's Your Reaction?