Motor Roda Tiga Milik Yayasan di Probolinggo Raib Digondol Maling
"Setelah mendapat kabar dari warga sekitar, saya langsung mendatangi sekolah dan melihat secara langsung di mana sepeda tersebut biasa terparkir. Ternyata benar, motornya sudah tidak ada," terang Yatimatul Fitriya
Narasinews.id, PROBOLINGGO - Kendaraan roda tiga yang digunakan sebagai sarana antar jemput siswa-siswi peserta didik Yayasan Badrut Taman (Yayasan Tahfidz), Kecamatan Wonoasih, Kota Probolinggo, raib digondol maling, Rabu (11/1/2023).
Kepala Sekolah SD Badrut Taman, Yatimatul Fitriya, menjelaskan pihaknya baru menyadari kendaraan tersebut hilang sekitar pukul 04.00 WIB. Di mana kendaraan merk Viar warna biru dengan Nopol N 3826 QH tersebut dikabarkan hilang oleh warga setempat.
"Setelah mendapat kabar dari warga sekitar, saya langsung mendatangi sekolah dan melihat secara langsung di mana sepeda tersebut biasa terparkir. Ternyata benar, motornya sudah tidak ada," terangnya sebari menunjuk lokasi parkir motor itu.
Berdasarkan saksi warga sekitar, memang sempat terlihat ada tiga orang menggunakan motor Viar tersebut. Namun warga sekitar mengira, mereka petugas kebersihan Yayasan Tahfidz.
"Bak belakang sepeda tersebut kan ada kursinya sebagai tempat duduk siswa nah itu dibuang. Katanya warga yang melihat, bahkan saya temukan kursinya berada di tumpukan sampah di sekitar sekolah," tambahnya.
Usai mendapati motor roda tiga tersebut hilang, dirinya langsung memberi kabar pada wali murid yang biasa dijemputnya. Bahwa saat ini tidak dapat menjemputnya lantaran sepedanya hilang dan Yatimatul pun langsung melaporkan kejadian itu pada pihak kepolisian.
"Ya saya berharap agar sepeda roda tiga itu bisa segera ditemukan mas, supaya bisa kembali beroperasi mengantar jemput peserta didik saya. Kasihan jauh rumahnya," ucapnya.
Di sisi lain, Kapolsek Wonoasih, Kompol Sumardjo, mengaju jika pemilik motor tersebut belum melakukan laporan resmi terkait kejadian tersebut. Namun Unit Reskrim sudah melakukan olah TKP. Personel kita sudah meninjau secara langsung ke lokasi dan sudah melakukan olah TKP," tegasnya. (*)
*Reporter : Raphel | Editor : Fathur Rozi
What's Your Reaction?