Kader Muda Minta PPP Tak Usung Nyai Khoironi di Pilkada Situbondo
Pilkada Situbondo semakin dekat. Persoalan antara Sekjen PPP Situbondo dengan Nyai Khoirani menjadi perhatian banyak pihak.
NARASINEWS.ID - Pilkada Situbondo semakin dekat. Persoalan antara Sekjen PPP Situbondo dengan Nyai Khoirani menjadi perhatian banyak pihak. Tak terkecuali dengan kader muda PPP yang juga mantan Caleg dari Partai Berlogo Ka'bah ini.
Pria dengan nama Aman Al-Mukhtar ini membeberkan berbagai persoalan yang terjadi antara PPP dengan Nyai Khoirani. Di antaranya adalah kurang adanya komunikasi antara Nyai Khoirani yang saat ini menjabat Wakil Bupati (Wabup) dengan pengurus PPP.
Tak cukup itu saja, Aman merasa Nyai Khoirani melupakan kendaraan yang mengantarnya sejak dia menjabat sebagai Wakil Bupati. Maka tidak disalahkan jika Sekjen PPP, Arifin, melontarkan kalimat yang cukup pedas terhadap Wakil Bupati Situbondo itu.
"Selain itu Wabup Khoironi ini saat mendaftar menggunakan seragam yang identik dengan warna partai lain. Padahal dia adalah Kader PPP," ujarnya.
Apalagi, kata Aman, pihaknya sempat mendengar bahwa Wakil Bupati Situbondo kerap kali tidak merespon Ketua DPC PPP Situbondo.
"Selain itu untuk kader-kader baru seperti saya di PPP, Nyai Khoirani yang notabene sebagai orang nomor 2 di Kabupaten Situbondo ini tidak memberikan kontribusi apapun. Baik secara finansial, moral, atau edukasi politik," tuturnya.
Kegagalan kontribusi dari orang nomor 2 di Situbondo itu semakin terlihat nyata dari perolehan kursi PPP di DPRD Situbondo yang tidak mengalami peningkatan.
"Jumlah kursinya masih tetap di 9 kursi. Sama persis dengan Pileg (pemilihan legislatif-red) periode sebelumnya. Jadi tidak ada peningkatan. Terus apa bedanya memiliki kader wakil bupati dengan tidak memiliki kader," ungkap Aman.
Nyai Khoirani di Pilkada Situbondo 2024
Sementara Sekretaris DPC PPP Situbondo, Arifin, saat berita ini ditulis belum bisa dihubungi oleh Redaksi Narasinews.id.
Sebelumnya viral pernyataan Wakil Bupati Situbondo Nyai Khoirani yang mengaku terkejut dengan adanya pernyataan Sekretaris DPC PPP yang mengatakan bahwa belum ada kader yang mendaftarkan diri sebagai Calon Bupati-Wakip Bupati Situbondo. Padahal Wabup Khoirani merasa dirinya sebagai kader militan PPP sudah mendaftarkan diri ke Kantor DPC PPP Situbondo bersama Bung Karna.
Dengan adanya kejadian tersebut, Nyai Khoirani merasa kiprahnya di PPP sampai menjadi Anggota Fraksi PPP DPRD Situbondo seolah-olah tidak ada artinya. Meski demikian Nyai Khoirani tempat meminta para kader dan simpatisan partai untuk terus menjaga soliditassoliditas partai. Karena baginya keutuhan dan kebesaran partai merupakan segala-galanya.
What's Your Reaction?