NARASINEWS.ID - Sejak dahulu ada banyak cara untuk mempromosikan dagangan. Baik melalui promosi langsung seperti menawarkan produk kepada calon pembeli secara langsung, hingga promosi melalui media promosi seperti Google ads.
Dalam hal ini, pemanfaatan promosi melalui Google Ads bisa berhubungan dengan penjualan secara online ataupun ofline. Karena kita bebas melakukan promosi produk yang ingin kita jual.
Manfaat dari penggunaan Google Ads sangatlah banyak. Bisa meningkatkan kunjungan baik ke situs atau toko fisik yang ada di lokasi.
Tak hanya itu, traffick ke situs atau media promosi yang kita miliki juga akan bertambah meningkat. Hal tersebut tentu dapat mendukung peningkatan kualitas website kita.
Lantas apa saja yang dibutuhkan untuk promosi di Google Ads? Tentu cukup banyak. Namun tetap mudah. Terutama terhadap orang-orang yang telah memiliki pengalaman melakukan promosi di media sosial atau media online sebelumnya.
Pertama yang dibutuhkan adalah gambar yang menark. Tentu untuk melakukan promosi, dibutuhkan desain visual yang nenarik. Harapanya melalui desain tersebut, akan muncul ketertarikan dari pengguna internet untuk masuk ke situs kita. Syukur-syukur jika bisa berkunjug langsung ke lokasi fisik jualan dan membeli barang-barang yang kita jual.
Kedua, upload gambar dan lakukan kampanye iklan.
Gambar yang bagus juga dapat memberikan daya tarik bagi pembaca.
Kesan pertama saat calon pelanggan melihat tampilan gambar atau foto yang kita kampanyekan cukup menentukan langkah selanjutnya. Jika dia benar-benar tertarik, pada biasanya calon pelanggan ini menindanjuti dengan meng-klik promosi yang ditayangkan. Jika barang yang dijual atau dipromosikan cocok, biasanya ditindaklanjuti dengan pembelian.
Nilai Lebih Promosi dengan Google Ads
Di dunia digital, khususnya internet, Google termasuk alat promosi cukup efektif untuk berbagai bisnis. Cukup banyak orang yant menggunakan Google Ads sebagai media promosi.
Mengapa harus Google Ads? karena platform periklanan ini dianggap mampu menjangkau audiens yang relevan. Artinya audiens yang dijangkau cukup tepat dan sesuai dengan harapan.
Dengan memanfaatkan Google Ads, visibilitas dan penjualan produk berpotensi meningkat. Sehingga wajar jika Google Ads diminati para pengusaha ataupun pengelola website.
Namun memanfaatkan Google Ads sebagai media promosi tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Perlu ada trik jitu untuk mendapatkan hasil maksimal. Berikut akan dijelaskan satu persatu.
1. Memiliki Target yang Jelas
Dengan melakukan promosi, perlu ada target kampanye yang jelas. Tujuannya harus diperjelas di awal.
Apakah tujuannya untuk meningkatkan penjualan terhadap.produk yang dimiliki atau hanya bertujuan untuk meningkatkan bramd awarness.
Karena itu perlu ada tujuan yang cukup spesifik. Sebab hal tersebut pengguna untuk melakukan penyusunan strategi. Termasuk di dalamnya memilih jasa kampanye yang matching atau sesuai.
Jika tujuan kampanye afalah meningkatkan penjualan, maka pencarian lebih efektif jika difokuskan pada konversi. Hemat penulis, kampanye konversi memiliki tingkat evektifitas lebih tinggi dibanding kampanye display.
Mengapa demikian? Sebab kampanye display pada biasanya lebih berorentasi terhadap brand awarness.
2. Kata Kunci Sangat Menentukan
Penggunaan kata kunci yang sesuai juga sangat berpengaruh. Sebab kata kunci merupakan bagian penting dari kampanye Google Ads.
Ada dua cara dalam pemilihan kata kunci. Pertama pilihlah kata kunci yang sesuai dengan produk atau brand yang dipromosikan. Kedua, kata kunci yang dipilih juga harus memiliki daya tarik. Sehingga calon pelanggan akan tertarik untuk klik website atau hal-hal yang kita promosikan.
Manfaatkan alat-alat di
Google untuk memaksimalkan pencarian kata kunci. Di antaranya adalah Google Keyword Planner.
Melalui tool tersebut, kita bisa tahu kata kunci mana yang menarik dengan volume pencarian tinggi.
Usahakan tidak menggunakan kata kunci yang long-tail dan terlalu spesifik. Sebab hal tersebut bisa berpengaruh terhadap CPC website kita. Biasanya kata kunci long-tail memiliki biaya perklik (CPC) lebih rendah, namun tingkat konversi lebih tinggi.
Itulah beberapa trik jitu yang bisa digunakan untuk memaksimalkan promosi memggunakam Google Ads. Sejatinya selain dua pont di atas, masih banyak trik yang harus diketahui agar sukses dalam melakukan promosi di Google Ads.