Tiga Figur Calon Sekda Jember yang Akan Dipilih Bupati untuk Didefinitifkan. Siapa saja

Jul 5, 2023 - 03:12
 0
Tiga Figur Calon Sekda Jember yang Akan Dipilih Bupati untuk Didefinitifkan. Siapa saja
Bupati Jember Hendy Siswanto dan Wakil Bupati Jember KH Muhammad Balya Firjaun Barlaman dalam sebuah giat. Setelah menanti cukup lama, kini Bupati dan Wakil Bupati Jember akan segera memiliki Sekda baru yang definitif. (Foto: Istimewa)

NARASINEWS.ID, JEMBER - Selangkah lagi, Pemerintah Kabupaten Jember akan segera memiliki Sekretaris Daerah (Sekda) Jember yang baru dan definitif. Hal itu diketahui setelah pihak Panitia Seleksi (Pansel) Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Sekda Jember 2023, mengumumkan telah menghapus sejumlah nama-nama calon, dari yang sebelumnya enam calon kini menjadi tiga calon saja.

Ketua Pansel JPT Pratama Sekda Prof Yuli Witono mengungkapkan, keputusan Pansel mengerucutkan enam calon menjadi tiga calon itu berdasarkan sejumlah pertimbangan. Salah satunya berdasarkan perbedaan bobot penilaian yang didapatkan keenam calon selama mengikuti tahapan.

Dimana ketentuannya, tes wawancara memiliki bobot penilaian 35 persen, proses assessment oleh BKD Provinsi Jawa Timur memiliki bobot 25 persen. Kemudian rekam jejak dan makalah masing-masing berbobot 20 persen. "Jadi sejak awal tahapan dimulai sampai tahapan tes kesehatan kemarin, itu semua ada penilaiannya dan kami ambil yang terbaik," tutur Yuli Witono, saat dikonfirmasi awak media, (3/7/2023).

Yuli juga memaparkan, semua calon yang dijaring Pansel sebenarnya memiliki kompetensi dan pengalaman berbeda-beda, sesuai pengalaman karir yang dijalani para calon, selama menjadi ASN di lingkungan pemerintahan.

Hanya saja, untuk bisa direkomendasikan ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Republik Indonesia, Pansel harus mengerucutkan menjadi tiga nama. "Sebenarnya keenam calon ini baik semua, tapi kami harus memutuskan tiga calon terbaik untuk direkomendasikan ke KASN," urai dia. 

Yuli melanjutkan, Pansel sendiri telah memproses tiga calon Sekda Jember ini untuk direkom ke KASN. Setelah dari KASN selesai, maka dokumen ketiga calon itu akan diteruskan kepada Bupati Jember, Hendy Siswanto. "Pak Bupati nanti yang akan memutuskan, ke kami hanya tembusan saja," tambah Yuli. 

Untuk diketahui, dalam pengumuman yang dirilis Pansel pada tanggal 30 Juni 2023 kemarin, tiga dari enam calon Sekda Jember dinyatakan paling terbaik dan direkomendasikan ke KASN. Adapun nama-nama mereka yakni, Kepala Disnaker Jember Bambang Rudianto, Kepala Kesbangpol Jember Edy Budi Susilo, dan Kepala Bapenda Jember Hadi Sasmito. 

Sementara, tiga calon Sekda lain, seperti Kepala Dinsos Jember Akhmad Helmi Luqman, Kepala Disperindag Jember Bambang Saputro, dan Kepala Perpusda Jember Yuliana Harimurti, tidak bisa melanjutkan ke tahapan berikutnya karena telah dieliminasi oleh Pansel. (ANG/ADV) 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow