PKL di Probolinggo Nekat Berjualan Meskipun Harus Kucing Kucingan Dengan Satpol PP
PROBOLINGGO, NARASINEWS.ID – Daerah sekeliling Alun–alun Kota Probolinggo ini, memang diminta untuk steril dan bebas dari Pedagang Kaki Lima. Namun fakta uang terjadi di lokasi, masih bisa didapati banyaknya PKL liar yang masih mangkal di wilayah terlarang tersebut.
Dari pengakuan Antok salah satu PKL yang berjualan di lokasi tersebut mengatakan, mereka tetap nekat mangkal di daerah tersebut karena memang lokasinya ramai pembeli.
“Kalau jualan disini itu enak, ramai pembelinya, tapi ya gitu, sering juga ada razia dari Satpol PP,” terangnya, pada Kamis (27/7/2023).
Tak hanya Antok, pedagang lain juga mengaku nekat tetap berjualan di daerah tersebut. “Ya kalau ada razia dari Satpol PP, kita tinggal lari aja, nanti kalau sudah ndak ada, baru kita balik lagi disini, jualan lagi seperti biasa,” tambahnya.
Bahkan mereka mengaku sudah lama berjualan di tempat tersebut, dan untuk rombong milik PKL tersebut, bisa dititipkan di halaman kantor Dinas Kesehatan Kota Probolinggo.
“Kan memang tempatnya dekat sama lokasi kita jualan, ya kita kalau tutup, kita bisa menitipkan gerobak di halaman kantor dinas kesehatan itu, kalau tidak jualan disini, mau dimana lagi kita jualan, kalau jualan dirumah ya sulit lakunya,” tandasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Kepala Satpol PP Kota Probolinggo menyatakan telah menertibkan PKL rutin setiap hari. Namun, PKL tetap kembali berjualan.(*)
*Reporter: Raphel | Editor: Izzul Muttaqin
What's Your Reaction?