PDI Perjuangan Situbondo Resmi Ajukan 45 Bacaleg ke KPU

"Hari ini kami melengkapi persyaratan yaitu formulir model pengajuan Parpol, kedua model daftar bakal calon Parpol, ketiga surat keputusan DPP partai, dan yang keempat adalah syarat-syarat Pencaleg kan dari Bacaleg," ujar Ketua DPC PDI Perjuangan Situbondo, Andi Handoko.

May 11, 2023 - 05:36
 0
PDI Perjuangan Situbondo Resmi Ajukan 45 Bacaleg ke KPU
Ketua DPC PDI Perjuangan Situbondo, Andi Handoko (tengah) beserta jajaran pengurus dan Bacaleg tiba di kantor KPU Situbondo. (Foto : Fathur Rozi/Narasinews.id)

Narasinews.id, SITUBONDO - Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan resmi mendaftarkan 45 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Situbondo ke KPU, Kamis (10/5/2023). Rombongan dipimipin langsung oleh Ketua DPC PDI Perjuangan Situbondo, Andi Handoko. 

Dari pantau Jurnalis Narasinews.id di Kantor KPU Situbondo, rombongan tiba sekitar pukul 08.00 WIB dengan menggunakan beberapa mobil. Mereka disambut langsung oleh Jajaran Komisioner KPU Situbondo. 

Kepada awak media, Andi mengatakan, ada beberapa berkas yang dibawa saat pendaftaran. "Hari ini kami melengkapi persyaratan yaitu formulir model pengajuan Parpol, kedua model daftar bakal calon Parpol, ketiga surat keputusan DPP partai, dan yang keempat adalah syarat-syarat Pencaleg kan dari Bacaleg," ujarnya. 

Lebih lanjut, pria yang juga menjabat sebagai Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD  Situbondo ini menyampaikan, setelah diverifikasi oleh KPU Situbondo, berkas pendaftaran Bacaleg PDI Perjuangan dinyatakan lengkap. "Setelah diverifikasi dan dihubungkan dengan Silon, alhamdulillah syarat yang kami ajukan dinyatakan sah, lengkap dan benar," terasnyan. 

 

Sehingga kata Andi, PDI Perjuangan merupakan Parpol pertama yang mendaftarkan Bacaleg nya yang memenuhi persyaratan. "Ini adalah dokumen dari KPU Situbondo dengan status diterima. Jadi status itu ada dua dikembalikan atau diterima. PDI Perjuangan alhamdulillah diterima," bebernya sambil menunjukkan berkas dari KPU Situbondo. 

Menurut Andi, dari 45 Bacaleg yang didaftarkan ke KPU Situbondo, 20 diantaranya perempuan. "Ini sama dengan 40 persen dari jumlah Bacaleg. Secara regulasi kan 30 persen keterwakilan kaum perempuan, nah kami lebih dari jumlah minimal," imbuhnya. 

Lebih jauh, Andi optimis, PDI Perjuangan bisa meraih 10 kursi DPRD Situbondo pada Pileg 2024. "Target dari DPP PDI Perjuangan 10 kursi untuk DPRD Kabupaten Situbondo. Dengan semangat gotong royong, turun ke bawah (masyarakat -red). Dan jangan lupa kita punya Calon Presiden yang Kader PDI Perjuangan, saya yakin hambatan-hambatan bisa kita lalui," pungkasnya. (*) 

*Reporter : Fathur Rozi

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow