LPG Melon di Probolinggo Tembus Harga 20 Hingga 25 Ribu
“Sudah semenjak hari Jumat (28/7/2023), tabung gas punya saya kosong, ya terpaksa barus beli makanan jadi, kan ndak bisa masak kalo gasnya habis, ya tentu saja makin boros pengeluarannya,” terang Christin
PROBOLINGGO, NARASINEWS.ID - Kelangkaan gas LPG melon di Kota Probolinggo saat ini, malah dimanfaatkan oleh beberapa oknum masyarakat. Dimana banyak para penjual liar yang tak mengantongi izin, malah menjual tabung gas seharga Rp. 20.000 hingga Rp. 25.000.
Tentu saja hal ini, membuat sebagian besar warga tidak mampu mengeluhkan hal tersebut. Seperti yang diucapkan oleh Christin Warga Kelurahan Tisnonegaran ini, sudah dua hari dari kemarin dirinya tak kunjung mendapatkan tabung gas LPG.
“Sudah semenjak hari Jumat (28/7/2023), tabung gas punya saya kosong, ya terpaksa barus beli makanan jadi, kan ndak bisa masak kalo gasnya habis, ya tentu saja makin boros pengeluarannya,” terangnya, pada Minggu (30/7/2023).
Christin juga mengatakan, selain susah mendapakan LPG subsidi, harganya pun sangatlah tinggi. “Ini ada, salah satu tetangga yang menawari dengan harga Rp. 25.000, tapi hingga saat ini tak kunjung dikirim,” tambahnya.
Namun dilain sisi, satgas LPG wilayah Probolinggo, Muis mengatakan, jika menemui depo pangkalan yang menjual tabung gas LPG subsudi dengan harga lebih dari Rp. 18.000 bisa dilaporkan pada pihaknya.
“Oleh sebab itu kita mengimbau pada masyarakat, agar membeli di pangkalan resmi saja, yang sudah mengantongi ijin dari pihak pertamina,” tandasnya.(*)
*Reporter: Raphel | Editor: Izzul Muttaqin
What's Your Reaction?