Hujan Deras, Ratusan Rumah Warga Situbondo Terendam Banjir

"Hujan deras disertai dengan angin kencang terjadi sekitar pukul 18.00 WIB," ucap Puriyono

Jan 5, 2023 - 12:17
 0
Hujan Deras, Ratusan Rumah Warga Situbondo Terendam Banjir
Perangkat desa setempat meninjau salah satu rumah warga yang terendam banjir akibat intensitas hujan yang tinggi. (Foto : BPBD Situbondo for Narasinews.id)

Narasinews.id, SITUBONDO - Cuaca ekstrem berupa hujan deras yang disertai dengan angin kencang melanda wilayah Kecamatan Besuki, Kabupaten Situbondo, Selasa (03/01). Akibatnya ratusan rumah warga di tiga desa terendam banjir. 

Koordinator Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) BPBD Situbondo, Puriyono, mengatakan tiga desa tersebut adalah Besuki, Pesisir dan Demung. "Hujan deras disertai dengan angin kencang terjadi sekitar pukul 18.00 WIB," ucapnya, Rabu (04/01/2023). 

Sekitar pukul 19.30 WIB, debit air mulai membesar hingga saluran drainase yang ada di tiga desa itu tidak menampung menampung air. "Sehingga meluap ke jalan dan masuk ke pemukiman warga setempat," tambah Puriyono.

Lebih lanjut, Puriyono menjelaskan, ketinggian air yang memasuki rumah warga sekitar 20 sampai 50 centimeter. Sedangkan untuk di luar rumah bisa mencapai 50 centimeter. "Pada saat terjadi luapan air hujan, kondisi air laut juga sedang pasang," bebernya. 

    

Beruntung tidak ada korban jiwa maupun luka akibat kejadian tersebut. "Alhamdulillah, sekitarekira pukul 20.30 WIB, air mulai berangsur surut dan sekitar pukul 22.45 WIB genangan air yang memasuki rumah warga sudah surut. Sebagai besar warga langsung memberikan rumahnya," pungkasnya. 

Berikut data rumah warga yang terendam banjir : 

A. ???????????????? Besuki

1. Dusun Kota Timur 

- RT 001 RW 005 = 15 rumah

- RT 003 RW 001 = 11 rumah 

- RT 005 RW 005 = 85 rumah 

2. Dusun Pecinan 

- RT 002 RW 001 = 10 rumah 

- RT 003 RW 004 = 7 rumah

3. Dusun Paddeq

- RT 001 RW 002 = 17 rumah

- RT 002 RW 002 = 14 rumah

- RT 003 RW 002 = 20 rumah

B. ???????????????? Pesisir

1. Dsn Petukangan

- RT 001 RW 001 = 50 rumah

- RT 001 RW 003

Rumah milik Wiwin Indah Suhaliyana, bagian atap dan tembok ruang tamu sisi sebelah kiri ambruk. Dengan ukuran panjang 5 meter dan lebar empat metet. 

C. Desa Demung

1. Dsn Demung Barat

- RT 003 RW 001 = 40 rumah

Total ada 269 rumah warga yang terendam banjir. Yakni Desa Besuki, 179 rumah; Desa Pesisir, 50 rumah; Desa Demung, 40 rumah. (*) 

*Reporter : Fathur Rozi | Editor : Izzul Muttaqin

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow