Gagal Nyalip, Dua Gadis di Probolinggo Tewas Terlindas Truk

"Namun sayangnya karena tidak mampu menguasai sepeda motor yang kendarai akhirnya mereka sempat bersenggolan dengan kendaraan lain. Sehingga keduanya terjatuh ke jalur berlawanan," terang Iptu Zainulloh

Jan 28, 2023 - 03:15
 0
Gagal Nyalip, Dua Gadis di Probolinggo Tewas Terlindas Truk
Petugas kepolisian melakukan olah TKP di lokasi tewasnya dua perempuan akibat terlindas truk. (Foto : Raphel/Narasinews.id)

Narasinews.id, PROBOLINGGO - Dua gadis di Probolinggo yakni Relahati Nuril Ine, warga Dusun Macan, Desa Katanganyar dan Siska Megawati, warga Dusun Krajan, Desa Jatisari, meregang nyawa usai tertabrak truk, Jumat (27/1/2023). Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Lingkar Selatan (JLS), Kelurahan Kareng Lor, Kecamatan Kedupok, Kota Probolinggo. 

Kasi Humas Polres Probolinggo Kota, Iptu Zainulloh, menjelaskan korban yang bernama Siska Megawati ini membonceng rekannya Relahati Nuril Ine dengan menggunakan motor Honda Beat bernopol N 4378 LR. Mereka melaju dari arah timur di Jalan Profesor Hamka dengan kecepatan tinggi dan bermaksud ingin mendahului kendaran lain di depannya.

"Namun sayangnya karena tidak mampu menguasai sepeda motor yang kendarai akhirnya mereka sempat bersenggolan dengan kendaraan lain. Sehingga keduanya terjatuh ke jalur berlawanan," terangnya.

Di saat yang sama, melaju truk dari arah berlawanan. Karena jarak yang terlalu dekat tubuh mereka pun terlindas truk tersebut. “Dua gadis itu harus tewas di lokasi kejadian karena luka di bagian kepala yang cukup parah,” tambah Kasi Humas.

Sebelum diambil oleh pihak keluarga, kedua jenazah sempat di bawa ke RSUD Dr Moh Saleh, Kota Probolinggo. Dengan tujuan untuk melakukan permohonan visum pada korban.

“Kita masih mencari dan mengumpulkan keterangan para saksi siapa truk yang terlibat dalam peristiwa nahas ersebut,” tegas Zainulloh. (*)

*Reporter : Raphel | Editor : Fathur Rozi

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow