Batal Audiensi dengan Bupati Mojokerto, Ketua Barracuda Indonesia Pilih Buka Puasa Bersama Jurnalis
"Surat pembatalan telah kami kirimkan kepada Bupati, Kapolres Mojokerto, Kapolres Kota Mojokerto dan juga Bakesbangpol tadi pagi," ujar Hadi
Narasinews.id, MOJOKERTO - Ketua Lembaga Bantuan Hukum dan Kebijakan Publik (LBHKP) Barracuda Indonesia, Hadi Purwanto, mengajak para jurnalis di Mojokerto Raya untuk berbuka puasa bersama. Acara tersebut berlangsung di Kantor Barracuda, Jalan Banjarsari, Desa Kedunglengkong, Kecamatan Dlanggu, Kabupaten Mojokerto.
Dalam kesempatan itu, Hadi menyampaikan kalau dirinya membatalkan audiensi dengan Bupati Mojokerto. Hal tersebut tertuang dalam surat terbuka dengan Nomor 253/BRI/HKM/lV/2023, tertanggal 4 April 2023.
"Surat pembatalan telah kami kirimkan kepada Bupati, Kapolres Mojokerto, Kapolres Kota Mojokerto dan juga Bakesbangpol tadi pagi," ujarnya, (5/4/2023).
Lebih lanjut Hadi menjelaskan, alasan pembatalan audiensi untuk menjaga rasa persatuan dan kesatuan, ketertiban dan ketentraman masyarakat
Kabupaten Mojokerto. "Ini demi menjaga hubungan antara organisasi Pemuda Pancasila Kabupaten Mojokerto dan Barracuda Indonesia yang selama ini berjalan dengan baik serta untuk menghindari terjadinya potensi konflik sosial yang besar," tegasnya.
Pembatalan audensi ini kata Hadi, tidak mengurangi Baracuda untuk memperjuangkan kepentingan masyarakat. "Sebelumnya merencanakan untuk audiensi bersama Bupati Mojokerto. Audiensi itu diikuti 76 peserta," pungkasnya. (*)
*Reporter : R. Hamzah | Editor : Fathur Rozi
What's Your Reaction?