Sejumlah Ruas Jalan Rusak di Malang Akan Diperbaiki, Catat Titik-titiknya

"Kita sudah berkoordinasi dengan BPBD dan PU Pemprov Jatim dalam penanganan ruas jalan yang rusak tersebut, karena banyaknya ruas yang terdampak bencana itu," kata Suwiknyo

Jul 13, 2023 - 01:03
 0
Sejumlah Ruas Jalan Rusak di Malang Akan Diperbaiki, Catat Titik-titiknya
Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Bina Marga Kabupaten Malang Suwiknyo

MALANG, NARASINEWS.ID - Dinas Pe neser ikerjaan Umum Bina Marga (PUBM) Kabupaten Malang gerak cepat melakukan penanganan sejumlah ruas jalan yang rusak di Kabupaten Malang usai bencana longsor yang menimpa wilayah bagian selatan. Selain jalan rusak, beberapa wilayah banyak mengalami pohon tumbang atau roboh akibat terjangan banjir dan tanah longsor.

Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Bina Marga Kabupaten Malang, Suwiknyo, mengatakan cukup banyaknya ruas jalan yang rusak akibat bencana longsor. Karena itu pihaknya terus berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan PU Pemerintah Provinsi Jawa Timur dalam percepatan perbaikan ruas jalan di wilayah Malang selatan.

"Kita sudah berkoordinasi dengan BPBD dan PU Pemprov Jatim dalam penanganan ruas jalan yang rusak tersebut, karena banyaknya ruas yang terdampak bencana itu," kata Suwiknyo saat ditemui awak media, Senin (11/7/2023) sore.

Untuk penanganan ruas jalan yang rusak akibat bencana tanah longsor, pihaknya meminta bantuan Pemprov Jatim. Sebab jika mengandalkan anggaran Pemkab Malang tidak cukup.

"Kita juga berkoordinasi dengan Pemprov Jatim terkait penganggaran ruas jalan yang rusak tersebut. Kalau anggaran Pemkab Malang, saya kira tidak cukup untuk menangani dampak bencana longsor ini. Kita meminta bantuan Pemprov Jatim barangakali ada anggaran yang bisa diperuntukkan untuk Kabupaten Malang," tambah Suwiknyo.

Ada 4 wilayah di kabupaten Malang yang terdampak bencana tanah longsor. Yakni Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Ampelgading, Tirtoyudo dan Pagak.

Pihaknya juga mendata dampak bencana tanah longsor pada Jumat (8/7/2023). Rata-rata ruas jalannya ambles dan bahu jalan longsor.

"Dari 4 kecamatan yang terdampak bencana longsor kemaren, rata-rata ruas jalannya mengalami ambles dan bahu jalannya longsor," terang Suwiknyo.

Sementara itu ruas jalanya rusak parah dan tidak bisa dilalui kendaraan, ruas jalan tersebut menjadi fokus dari Pemkab Malang untuk segera ditangani. Wilayahnya berada di Desa Sumbertangkil Kecamatan Tirtoyudo.

Terdapat 17 titik ruas jalan yang ambles maupun bahu jalan longsor untuk segera mendapatkan penanganan dari Pemerintah.

"Saat ini ada satu wilayah yang ruas jalannya rusak berat bahkan sekarang sudah tutup total. Yakni di Desa Sumbertangkil Tirtoyudo yang akan menjadikan prioritas kita segera ditangani sementara. Karena ruas jalan tersebut menghubungkan akses dua desa, Desa Pujiarjo sama Purwodadi," tandas Suwiknyo.

Rencananya untuk penanganan ruas jalan yang berada di Desa Sumbertangkil Tirtoyudo tersebut, pihaknya akan mendatangka  material pasir batu (Sirtu) supaya bisa dilalui kendaraan roda empat.

"Besok (hari ini) rencananya kita akan mengedrop material Sirtu untuk menimbunnya di ruas jalan yang rusak tersebut agar supaya segera bisa dilalui kendaraan roda empat, dengan volume panjang yang ambles 50 meter dengan kedalaman ambles satu meter," pungkasnya. (*) 

* Reporter: Ahmad Suseno | Editor: Izzul Muttaqin

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow