Kompetisi Mini Soccer Digelar Perdana di Kabupaten Lingga

"Selamat datang 18 tim U-13. Semoga kompetisi ini bisa memberikan banyak manfaat terhadap peminat sepak bola pada usia muda di Kabupaten Lingga dan sekitarnya," tegas Widi.

Jan 10, 2023 - 07:48
Jan 10, 2023 - 09:06
 0
Kompetisi Mini Soccer Digelar Perdana di Kabupaten Lingga
Wasit dan para pemain mini soccer U-13 bersiap memasuki lapangan. (Foto : Ridwan Burhan/Narasinews.id)

Narasinews.id, LINGGA - 18 tim sepak bola usia 13 tahun (U-13) mengikuti kompetisi mini soccer yang digelar di lapangan sepak bola Sultan Mahmud Riwayat Syah Daik, Senin (09/01/2023). Kompetisi yang diselenggarakan oleh Kabag Prokopim tersebut merupakan pertama kalinya digelar di Kabupaten Lingga. 

Panitia pelaksana kompetisi mini soccer, Widi Satoto, mengatakan semua tim sudah melakukan verifikasi dan pendaftaran di sistem informasi. 

Berdasarkan jadwal, Widi menyebutkan pertandingan babak penyisihan kompetisi U-13 akan digelar selama satu minggu. Yakni mulai dari Senin 9 Januari hingga dan Minggu 15 Januari.

Dengan digelarnya kompetisi U-13 tingkat anak-anak ini, Widi berharap pembinaan sepak bola usia dini di Kabupaten Lingga terus dilakukan. Tujuannya untuk mengasah bakat anak - anak. 

Widi juga menambahkan, dengan digelarnya mini soccer U-13 tersebut bisa mendorong semangat dan minat anak-anak pada dunia olahraga. Khususnya sepak bola 

"Selamat datang 18 tim U-13. Semoga kompetisi ini bisa memberikan banyak manfaat terhadap peminat sepak bola pada usia muda di Kabupaten Lingga dan sekitarnya," tegas Widi. (*) 

*Reporter :Ridwan Burhan | Editor : Fathur Rozi

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow