Bupati Tuntun ASN Situbondo Beramal, Uang Dikumpulkan Demi Bantu Korban Kebakaran

Semangat berbagi dan menebar manfaat Bupati Situbondo tentu sudah tidak diragukan lagi. Cukup banyak masyarakat yang terbantu melalui program

Jun 21, 2024 - 06:42
Jun 21, 2024 - 07:41
 0
Bupati Tuntun ASN Situbondo Beramal, Uang Dikumpulkan Demi Bantu Korban Kebakaran
Kondisi rumah korban kebakaran di Kayumas yang menjadi perhatian Bupati Situbondo. (Foto: FN/Narasinews.id)

NARASINEWS.ID | SITUBONDO – Semangat berbagi dan menebar manfaat Bupati Situbondo tentu sudah tidak diragukan lagi. Cukup banyak masyarakat yang terbantu melalui program-program selama kepemimpinan pria dengan nama Karna Suswandi tersebut.

Semangat berbagi itu pun Bupati juga tularkan kepada aparatur sipil negara (ASN) yang ada di Kota Santri Pancasila. Melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), ASN diajak untuk bersedekah membantu kepentingan masyarakat, khususnya yang membutuhkan.

Sedekah yang dikumpulkan dari ASN di Situbondo itu pun terungkap saat Bupati Situbondo, Karna Suswandi mendatangi kediaman korban kebakaran di Desa  Kayumas, Kecamatan Arjasa. Di mana dalam peristiwa tersebut, rumah itu hancur. Untuk membangun kembali, tentu dibutuhkan dana yang tidak sedikit.

Bupati pun turun ditemani oleh Ketua Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Situbondo. Di momentum tersebut, Bung Karna mengungkapkan bahwa dana bantuan berasal dari ASN yang diberikan melalui Baznas.

“Ini amalnya ASN. Jadi ASN sudah bisa membahagiakan orang yang lagi kesusahan. Insya Allah amalnya akan sangat bermanfaat dan mudah-mudahan diterima oleh Allah,” ungkap Bupati.

Tak hanya itu, Bung Karna juga meminta masyarakat sekitar untuk ikut membantu dalam proses pembangunan rumah tersebut. “Biar rumah ini cepat selesai. Anggarannya Cuma 15 juta saja. Kalau tidak sambil dibantu gak mungkin cukup,” jelasnya.

Menurut Bung Karna, pihaknya sangat prihatin dengan musibah tersebut. Karena itu wajar jika dirinya merasa terpanggil untuk turun tangan secara langsung ke Lokasi.“Yang pening kita sudah bangun. Paling tidak ada kebahagiaan dari keusahan yang ada,” ucapnya penuh perhatian.

Lebih lanjut, Bupati Situbondo juga mendoakan para ASN yang ada di Kota Santri Pancasila. Dia berharap aparatur sipil negara yang ada di Situbondo mendapat keberkahan dari sedekah yang diberikan melalui Baznas tersebut.

“Insya Allah semuanya diguakan dengan baik oleh Baznas dan tidak diugunakan untuk operasional. Karena operasional Baznas sudah ditanggung oleh pemerintah daerah,” ucapnya.

Semangat Bupati Situbondo mengajak ASN untuk ikut beramal dan menebar kemanfaatan ini pun mendapat banyak apresiasi. Baik dari masyarakat biasa hingga sejumlah pejabat.

 

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow