Penduduk Tembus 2,6 Juta, Bupati Hendy Sebut Jember Pasar Potensial Rumah Bersubsidi

"Tentu ini bisa menarik para investor untuk berinvestasi di Jember. Makanya, ini peluang bagi developer dan pihak terkait untuk bisa mengembangkan rumah hunian subsidi," ujar Bupati Jember.

Dec 8, 2022 - 10:04
 0
Penduduk Tembus 2,6 Juta, Bupati Hendy Sebut Jember Pasar Potensial Rumah Bersubsidi
Bupati Hendy (tengah) foto bersama dengan jajaran PT Cipta Adi Perkasa dan PT Bumi Mentari Megah. (Foto : Fathur Rozi/Narasinews.id)

Narasinews.id, JEMBER - Bupati Jember, Hendy Siswanto, menghadiri acara serah terima 300 unit rumah bersubsidi, Kamis (8/12/2022). Acara tersebut berlangsung di Hotel Royal.

Menurut pria yang akrab disapa Jhi Hendy ini, kebutuhan terhadap rumah bersubsidi di Kota Tembakau cukup tinggi. Sebab dengan harga terjangkau, rumah subsidi tentunya bisa menjadi solusi bagi masyarakat yang menginginkan hujian murah tapi berkualitas.

"Tentu ini bisa menarik para investor untuk berinvestasi di Jember. Makanya, ini peluang bagi developer dan pihak terkait untuk bisa mengembangkan rumah hunian subsidi," ujarnya. 

Belum lagi kata Hendy, jumlah penduduk di Kabupaten Jember ini terbesar ketiga di Jawa Timur. Yakni sekitar 2,6 juta.

"Jika ditambah dengan jumlah penduduk kabupaten lain yang mengitari Jember tentu peluangnya lebih besar lagi. Kalau diambil 10 persen saja, itu sudah 50 ribu penduduk," tegasnya. 

Berdasarkan kondisi masyarakat itu, kata Hendy, pasar rumah bersubsidi di Jember cukup bagus. "Di sini ada 250 rumah yang diserahkan untuk warga Jember. Dan 50 rumah lainnya untuk Mojokerto," pungkasnya. (*) 

*Reporter : Fathur Rozi | Editor : Izzul Muttaqin

What's Your Reaction?

like

dislike

love

funny

angry

sad

wow